Diknas Provinsi Sumsel Turunkan Tim Visitasi Ke SMK TI Thawalib Sriwijaya

PALEMBANG, MUARAENIMONLINE.COM – Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan Kunjungi Persiapan Pendirian SMK TI Thawalib Sriwijaya pada hari Senin, 25 Januari 2021.

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Thawalib Sriwijaya Palembang K.H Novrizal Nawawi, LC. M.Pd.I sangat berantusias menyambut kedatangan team visitasi dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel.

Dalam kata sambutannya ketua yayasan Buya Novrizal Nawawi mengucapkan terima kasih kepada team visitasi sudah silaturahmi dan melihat secara langsung persiapan dari pendirian SMK TI Thawalib Sriwijaya dan menjelaskan secara singkat sejarah dari Yayasan Pondok Pesantren Thawalib Sriwijaya dan sangat besar harapannya dari pihak Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel untuk mengeluarkan surat izin operasional untuk pendirian SMK TI Thawalib Sriwijaya Palembang.

Tim visitasi yang di ketuai oleh Drs. Nursal, MM juga menyampaikan bahwa tujuan silaturahmi ini adalah untuk melihat secara langsung kesiapan dari pendiriannya SMK TI Thawalib Sriwijaya Palembang dan ditambahkan bahwa Dari Diknas sendiri sangat mendukung untuk pendirian SMK TI Thawalib Sriwijaya ini apalagi di dukung oleh asramanya.

BACA:  Ngopi Cow PWI Sumsel, Pers Minta Parpol Berkontribusi Untuk Pers

Karena untuk di kota Palembang ini belum ada SMK yang berbasis Pondok Pesantren.  Dan harapannya SMK TI Thawalib Sriwijaya ini  akan menjadi satu satunya SMK yang berbasis Pondok Pesantren.

Untuk jurusan SMK TI Thawalib Sriwijaya sendiri Kepala SMK TI Thawalib Sriwijaya Agung Kurniawan, S.Kom mengatakan untuk tahun pertama ini kita akan membuka satu jurusan dahulu yaitu jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) yang mana jurusan ini juga adalah jurusan pertama yang ada di Sumsel. (ril/tim)

Facebook Comments














Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *