Ini Praktek Modifikasi Sprayer Multiguna SMKN 1 Gelumbang Yang Dipamerkan Di Sriwijaya Ekpo 2021

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Mendapatkan penghargaan dan beberapa prestasi kembali ditorehkan oleh SMKN 1 Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.

Seperti pada ajang pameran Sriwijaya Expo 2021 yang dipusatkan di Jaka Baring Palembang dengan dibuka langsung oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru pada beberapa hari lalu tersebut, SMKN 1 Gelumbang dengan beberapa karya nyata maupun inovasi yang ditampilkan kembali membuat publik kagum atas karya inovasi teknik otomotip dari para siswa kelas 11-12 di SMKN 1 Gelumbang tersebut.

Bahkan Pj Bupati Muara Enim H Nasrun Umar, dengan didampingi Asisten Pemkab. Muara Enim H Riswandar,SH, juga sangat mengapresiasi atas hasil karya Inovatif dari SMKN 1 Gelumbang yang telah mengharumkan nama Kabupaten Muara Enim pada saat ajang pembukaan Sriwijaya Ekspo 2021 di Palembang dari tanggal 5 Juli 2021 itu.

Media ini mencoba menelusuri hasil karya dari tangan-tangan para siswa SMKN 1 Gelumbang yang kerap menelurkan hasil kreativitas dan karya.

BACA:  Jelang Bukber PLN Wilayah Gelumbang Raya Byar Pet

Inovasi teknik yang cukup luar biasa bagi dunia pendidikan dan bermanfaat untuk semua kalangan tersebut, Kepala Sekolah SMKN 1 Gelumbang Burhanudin,SP,MSi, melalui Ir Agus  Mulyadi, yakni seorang guru pendidik jurusan otomotip di SMKN 1 Gelumbang mengugkapkan bahwa para siswa kelas 11,dan 12 di SMKN 1 Gelumbang ini terus kita karyakan agar membuat mereka nantinya memiliki bekal dan pengalaman disaat lulus dari sekolah ini.

Lanjutnya, seperti pembuatan modivikasi sprayer alat penyemprotan yang telah kita pamerkan di Sriwijaya Exspo 2021 yang alhamdulilah mendapatkan apresiasi dari berbagai kalangan tersebut, bahwa modivikasi sprayer kita buat dari bahan-bahan bekas dan sprayer yang kita ciptakan ini multi guna yakni ada 5 fungsi yang bisa digunakan.

“Ya, ada 5 fungsi Sprayer ini untuk menyemprot tanaman sayuran, tanaman setinggi 8 meter, mencuci motor dan Ac, Menabur pupuk butiran, dan memupuk kocor jenis MPK yang dicairkan, ” ungkap Ir Agus Mulyadi, saat dibengkel teknik SMKN 1 Gelumbang itu Jum’at (09/07).

BACA:  Dekopinwil Sumsel Kunjungi Dinas Koperasi Sumsel, Bahas Kedudukan Dekopin

Dikatakannya, bahwa inovasi barang bekas ini kita manfaatkan dan kita karyakan kepada para siswa kelas 11,dan 12, agar nantinya kita harapkan saat mereka tidak lagi mengenyam pendidikan di SMKN 1 Gelumbang ini telah mempunyai bekal dan pengalaman

”Dari hasil karya modivikasi sprayer ini telah banyak dipesan diluar, dan berharap kedepannya menelurkan lagi karya dan inovasi baru dari SMKN 1 Gelumbang ,” tutup Ir Agus Mulyadi,saat dibengkel karya inovasi teknik otomotip

SMKN 1 Gelumbang yang 26 tahun telah mengabdi sebagai tenaga pendidik itu Jum’at (09/07). (Junai)

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *