Sandi Habis Rp7 M Untuk 2 Minggu Kampanye

Jakarta – Masa Kampanye Pilkada DKI Jakarta putaran kedua baru berjalan dua minggu. Namun, calon wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Sandiaga Uno sudah menghabiskan dana sekitar Rp7 miliar. Uang itu dirogoh dari kantong pribadinya.

“Saya cek sekarang jumlahnya sekitar Rp5 sampai Rp7 miliar. Itu dari sebelum tanggal 7 (Maret),” kata Sandi di Petojo Utara, Jakarta Barat, Jumat, 17 Maret 2017.

BACA:  Deklarasi 1111 Shinta Syuryadi Berlangsung Meriah

Paslon Anies Baswedan itu belum bisa menyebutkan berapa jumlah dana kampanye yang berhasil terkumpul dari publik. Ia belum dihitung seluruhnya.

“Dari kalangan masyarakat belum kita dapatkan (jumlahnya). Mungkin awal minggu depan akan kami laporkan secara keseluruhan,” ujar Sandi.

Dana kampanye dari partai pendukung belum masuk. “Belum ada. Partai lain masih dalam proses,” imbuhnya.

Suami Nur Asia ini menargetkan, dana kampanye tak lebih dari Rp20 miliar. Dana tersebut jauh lebih sedikit dari dana kampanye putaran pertama: Rp65,3 miliar.

BACA:  DPD PAN Muara Enim Bantah Soal Isu Deklarasi Dukungan Calon Pada Pilkada Muara Enim

Sebanyak lebih dari 90 persen dana kampanye putaran pertama berasal dari kantong pribadi Sandiaga Uno. Mantan Ketua HIPMI itu memang jor-joran dalam pengeluaran dana kampanye.

Facebook Comments














Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *