Giat Gerai Vaksin Presisi Polsek Gelumbang Suntik Pengurus Masjid

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Polsek Gelumbang Polres Muara Enim kembali melakukan giat pelaksanaan pencegahan penularan virus corona (Covid-19), yakni dengan melaksanakan giat gerai vaksinasi Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara untuk Negeri pada Rabu (14/07).

Bertempat di halaman Mako Polsek Gelumbang tersebut, Suntik vaksinasi di ikuti oleh para pengurus masjid yang ada di Kecamatan Gelumbang, Kelekar, dan Muara Belida, karena hal itu dilakukan beberapa hari lagi umat muslim akan melaksanakan sholat Ied pada hari raya Idul Adha 1442 H / 20 Juli 2021.

Kapolres Muara Enim AKBP Danny Sianipar, Sik, melalui Kapolsek Gelumbang AKP Morris Widhi Harto, SIk, mengatakan bahwa giat vaksin dilakukan bagi para pengurus Masjid yang ada diwilayah hukum Polsek Gelumbang, hal ini diakukan karena sebentar lagi akan menyambut hari raya idul adha dan sholat Ied berjamaah dan terlebih dahulu dilakukan vaksin untuk mencegah bahayanya penularan virus.

Lanjutnya, bahwa hari ini yang hadir menjalani vaskin di Mapolsek Gelumbang para pengurus masjid dari Kecamatan Gelumbang, Kelekar dan Muara Belida, yakni dalam rangka pencegahan penularan virus menghadapi jelang sholat Ied hari raya idul Adha nanti.

BACA:  Ratusan Warga Lubai Ulu Datangi Tim Medis Covid-19

“Ya, vaskin dilakukan guna pencegahan penularan, namun tetap kita tegaskan disiplin Prokes Covid-19 atau menerapkan 5M, Memakai Masker, Mencuci Tangan Pakai Sabun, Menjaga Jarak, Mengurangi Mobilitas,dan
Mengurangi Interaksi,” tegas AKP Morris.

Dikatakan Morris, adapun jumlah stok vaksin yakni 23 vial, dengan jumlah
188 pengunjung dari 3 Kecamatan
diwilayah hukum Polsek Gelumbang dan yang melaksanakan vaksin berjumlah 185 orang khususnya bagi pengurus masjid,dan 3 orang tidak jalani vaksin karena alami hipertensi.

BACA:  Inilah Nasehat Berharga Da’ i Muda Reno di Masjid Al-Karim Desa Siku dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad Shollalahu Alaihi Wasallam

“Ya, tetap waspada dan tetap pokus disiplin Prokes meskipun telah divaksin dan berharap masyarakat mentaatinya, “pungkas Kapolsek Gelumbang AKP Morris Widhi Harto, SIk.

Tampak hadir pada giat vaksin presisi bhakti kesehatan negeri oleh Polsek Gelumbang Polres Muara Enim terkait memerangi Covid-19 tersebut, Camat Gelumbang Restu J Karla, S, Sos,
– KA UPTD Puskesmas Gelumbang Musadat. M.Si.berserta staf ,dan para personil Polsek Gelumbang.(Junai)

Facebook Comments














Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *