Jum’at Curhat di Desa Ibul Belida Darat Sampaikan Kamtibmas

MUARAENIM,MUARAENIMONLINE.COM – Giat program Jum’at Curhat oleh Polsek Lembak Polres Muara Enim Polda Sumsel kembali digelar. Kali ini Jum’at Curhat di Desa Ibul Kecamatan Belida Darat Kabupaten Muara Enim yang dipusatkan di kantor Desa Ibul bersama masyarakat, Kades, BPD, dan para personil Polsek Lembak Jum’at (31/03).

Kapolsek Lembak Polres Muara Enim Polda Sumsel AKP Apriansyah SH MSi, didamping Kanit Binmas Polsek IPDA Idham Kholik SH, mengungkapkan, bahwa digelarnya kegiatan Jum’at Curhat untuk yang kesekian kalinya ini, selain menampung aspirasi masyarakat serta menindak lanjuti laporan masyarakat, juga sekaligus mengajak seluruh element masyarakat untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.

BACA:  Wakil Bupati Muara Enim dan DPRD Laksanakan Sidak Terkait Jalan Rusak di Depan GOR Pancasila

“Mari tetap menjaga kerukunan dan kedamaian, terlebih lagi saat ini di bulan Ramadhan untuk tetap menjaga silaturahmi yang telah terjalin dengan baik, berikan informasi kepada kami secepatnya jika terdapat gangguan Kamtibmas, yang segera kita tindak lanjuti,”tegas Kapolsek didampingi Kanita Binmas (31/03).

Tampak hadir pada giat Jum’at Curhat didesa Ibul Kecamatan Belida Darat Kabupaten Muara Enim Kades Ibul Darat Mulyadi, ketua BPD Abdul Sareat, tokoh masyarakat dan unsur lainnya .(Junai)

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *