Pemilihan Ketua Pokja PKK Talang Taling Penuh Kebersamaan

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM- Pilih Ketua Kelompok Kerja (Pokja) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK ) Desa Talang Taling Kecamatan Gelumbang kabupaten Muara Enim pada Sabtu (08/01), berlangsung penuh kebersamaan.

Bertempat di Kantor Kades Talang Taling tersebut, telah dilakukan secara demokratis para Ibu-Ibu PKK Talang Taling melaksanakan pemilihan para ketua Kelompok Kerja (Pokja) melalui voting dan Pemilihan para ketua kelompok kerja PKK Talang Taling tersebut, langsung dipimpin oleh ketua PKK Desa Talang Taling Mayang Sari Sukarni serta didampingi para pengurus dan anggota PKK Desa Talang Taling.

BACA:  Sengketa Gedung Eks. Bioskop Liberty, Ketua RW Dan LMK Akui Djoni Kurang Kooperatif, Ahli Waris Asenin Segera Daftarkan Gugatan

Ketua PKK Desa Talang Taling Mayang Sari Sukarni, mengungkapkan, bahwa kebersamaan kepengurusan PKK Talang Taling kembali kita solid kan guna mengisi kegiatan demi kegiatan dalam memajukan Desa Talang Taling yang kita cintai ini.

“Alhamdulilah kebersamaan para pengurus PKK dan anggota terus berjalan solid dan berharap kebersamaan melalui organisasi ini ,selain terjalin dengan baik, tentunya diharapkan dapat terus meningkatkan kesejahteraan keluarga,”ungkap Mayang Sari Surkani.

BACA:  Ikatan Remaja Masjid Desa Lembak Galang Dana Untuk Palestina

Tampak hadir serta membuka langsung kegiatan pemilihan para ketua para Pokja PKK Talang Taling tersebut, Kades Talang Taling Surkani, Ketua BPD Talang Taling Shopian, dan para perangkat desa lainnya.

Laporan :Junai

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *