Pertemuan Lintas Sektor Bahas Kesehatan Masyarakat Digelar Puskesmas Lembak

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Pertemuan Lintas Sektor Puskesmas Kecamatan Lembak Kabupaten Muara Enim kembali digelar pada Rabu (24/02), bertempat di aula kantor Puskesmas Lembak tersebut pertemuan rutin lintas sektor dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti perkembangan kesehatan masyarakat dan rencana
program dalam hal pelayanan maupun menyangkut kesehatan khususnya di Kecamatan Lembak.

Plt Kepala Puskesmas Lembak Hj. Sandra Eti Astuti, AM, Kep, MM, mengutarakan bahwa digelarnya pertemuan lintas Sektor di Puskesmas Lembak ini dalam rangka terus menindaklanjuti pembenahan maupun fokus dalam pelayanan kesehatan masyarakat ditengah pandemi ini.

Lanjutnya, selain pertemuan lintas sektor juga kita lakukan seminar dalam memberikan panduan-panduan medis maupun laporan beberapa kasus yang terpapar Covid-19 serta hasil capaian program standar pelayanan minimal oleh Puskesmas Lembak selama ini.
” Berharap kerjasamanya akan terus terjalin dilintas sektor ini dalam berkomunikasi dan kordinasi menyangkut kesehatan masyarakat khususnya di Kecamatan Lembak ini,” ungkap Sandra.

Dikatakan Sandra, kita juga menghimbau para bidan Desa yang ada di Posyandu
untuk terus pro aktip kerjasamanya
dengan para Kades dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat dan apa yang telah terjalin kerjasama nya yang baik selama ini untuk dipertahankan.

BACA:  Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Bagikan Obat Herbal Gratis Usai Sembuh dari Covid-19

“Pertemuan Lintas Sektor dalam hal kesehatan masyarakat terus dilakukan dan mari tetap Fokus terkait Protokol Kesehatan serta capaiaan yang telah baik untuk dipertahan kan, ” pinta Sandra.

Camat Lembak melalui Kasi Pemerintahan Kecamatan Lembak ,Kisman ,mengungkapkan bahhwa Pemerintahan Kecamatan Lembak akan terus pro aktip siap membantu apa yang menjadi kebutuhan kesehatan masyarakat dan Lintas Sektor yang telah terjalin untuk dipertahankan, ” ujarnya.

BACA:  Peringatan Hari Pahlawan, Pj.Bupati Muara Enim : Jaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Kapolsek Lembak AKP Sigit Widodo, SH, MH, bahwa pertemuan lintas sektor perlu terus dilakukan karena menyangkut kesehatan masyarakat dan mari kita bersama -sama untuk terus jangan bosan menghimbau kepada masyarakat agar untuk tetap disiplin Prokes Covid-19 Apalagi wilayah kita masih wilayah zona hijau dan jangan sampai nantinya masuk zona merah karena itu akan membuat repot kita semua, ” ungkap AKP Sigit.

Tampak hadir pada pertemuan Lintas Sektor yang dipusatkan di aula kantor Puskesmas Lembak tersebut, Para Kades Sekecamatan Lembak ,para Bidan Desa, Danramil 404-01 Gelumbang melalui perwakilan Bhabinsa Serka Iwan Setiawan,dan unsur lainnya. (Junai)

Facebook Comments














Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *