Ramadhan Berbagi Oleh PT.Dizamarta Powerindo di Desa Talang Taling Untuk Anak Yatim & Kaum Duafa

MUARAENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Ramadhan saling berbagi, itulah yang dilakukan oleh PT Dizamatra Powerindo, Primanaya Group dan Asta Maharanita, dalam berbagi di bulan suci Ramadhan didesa Talang Taling Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim.

Diawali dengan berbuka puasa bersama dikantor Kades Talang Taling yang dihadiri Camat Gelumbang beserta tim safari Ramadhan 1443 H,

Kemudian dilanjutkan melakukan shalat Magrib berjamaah serta dilanjutkan secara simbolis pihak PT Dizamarta Powerindo menyerahkan penyaluran bantuan sembako kepada warga serta penyerahan bantuan kepada Anak-anak Yatim dan kaum Duafa diwilayah ring 1 perusahaan tersebut.

Pimpinan PT Dizamarta Powerindo , melalui perwakilan Manageman Svp CSR PT Dizamarta Powerindo, Agung Mahdi, mengatakan, bahwa kegiatan saling berbagi pada bulan suci ramadhan ini tentunya diharapkan akan mendapatkan barokah dari Allah SWT.

Lanjutnya, bahwa PT Dizamarta
Powerindo, yang beroperasi pengangkut batu bara dari wilayah Desa Talang Taling tersebut,

BACA:  Adanya Bangunan Tambahan, Penataan Kota Muara Enim Terkesan Diabaikan

Berharap keberadaanya akan terus menjadi mitra kepada Pemdes,dan masyarakat Desa Talang Taling dalam berkontribusi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Berharap pada bulan Ramadhan saling berbagi kepada Anak-anak Yatim dan Kaum Duafa didesa Talang Taling ini, semoga dapat dirasakan serta berharap kepada Allah SWT mendapatkan barokah,Aamin Yra,”ucap Svp CSR PT Dizamarta Powerindo, Agung Mahdi.

Kepala Desa (Kades) Desa Talang Taling Sukarni, mengungkapkan, sangat menyambut baik atas kepedulian pihak PT Dizamarta Powerindo dalam kegiatan Ramadhan saling berbagi untuk masyarakat kami ini, berharap jalinan silaturahmi serta kemitraan yang telah terjalin dalam kerjasama menciptakan masyarakat yang sejahtera khususnya didesa Talang Taling ini, dan berharap kedepannya akan terjalin baik serta bangganya kami dari Pemdes Talang Taling atas kedatangan rombongan safari Ramadhan dari Kantor Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim.

“Ucapan terimakasih atas saling berbagi pada bulan Ramadhan 1443 H didesa Talang Taling ini, semoga apa yang menjadi niat baik kita semua ini akan dijabah oleh Allah SWT,Aamin Yra,” ungkap Kades Sukarni.

BACA:  Kodim 1628 Kembali Gelar Serbuan Vaksinasi Massal

Camat Gelumbang Restu J Karla, mengungkapkan, apresiasinya kepada PT Dizamarta Powerindo dan Pemdes Talang Taling yang telah bekerjasama dengan baik dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta bentuk kepedulian dalam mengisi bulan suci ramadhan melalui ibadah ini semoga mendapatkan barokah dari Allah SWT, Aamin Yra, “tutup Camat Restu.

Tampak hadir di Masjid Darul Muttaqin
pada kegiatan Ramadhan saling berbagi 260 paket sembako dari PT Dizamarta Powerindo kepada ratusan Anak-anak Yatim dan kaum Duafa dan sekaligus ajang safari Ramadhan 1443 H didesa Talang Taling Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim pada Sabtu (23/04), kepala KUA Kecamatan Gelumbang Sukirman,SAg, Babinsa, ketua BPD dan anggota, tokoh agama.dan masyarakat, para perangkat desa, karang taruna, dan unsur terkait lainnya.

(Junai)

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *