Tambangan Kelekar FC Taklukan PS Gelumbang Di Final Liga Mini Talang Taling

MUARAENIM, MUARAENIMONLINE.COM –  Final turnamen sepak bola liga mini mempertemukan PS Gelumbang Vs Tambangan Kelekar FC berakhir dengan Drama adu pinalti yang mana kesebelasan Tambangan Kelekar FC berhasil mengalahkan PS Gelumbang melalui drama adu pinalti dengan skor 3-1. Ajang liga sepak bola mini yang dipusatkan di stadion sepak bola desa Taling Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim tersebut, secara resmi ditutup oleh Kepala Desa (Kades) Sukarni, didampingi unsur desa lainnya pada Minggu (05/06).

Usai berhasil menjadi juara 1 ajang sepak bola liga mini U -17 di Stadion sepak bola di Desa Talang Taling tersebut , Pelatih sepak bola Tambangan Kelekar FC Genta, mengungkapkan bahwa para pemain telah secara maksimal serta kerja keras dalam menerapkan permainan, namun tim PS Gelumbang juga bermain apik dan hingga babak terakhir Pluit panjang dibunyikan sang wasit skor tetap 0-0, dan akhirnya para pemain kita untuk fokus dalam menghadapi drama adu pinalti yang pada akhirnya anak asuh kita dapat memenangkan pinalti dengan skor 3-1.

BACA:  Polisi Berikan Pelatihan Safety Riding ke Para Pelajar

“Alhamdulilah pada ajang liga mini ini mendapatkan juara 1 meski melalui pinalti, dan kedepan tim akan lebih kita giatkan lagi untuk berlatih dalam menghadapi ajang turnamen lainnya,” ungkap Genta pelatih dari Tambangan Kelekar FC.

Kepala Desa (Kades) Desa Talang Taling Kecamatan Gelumbang Sukarni, yang berkesempatan hadir menutup ajang turnamen sepak bola liga mini U-17 yang diikuti beberapa tim dari Desa-desa lainnya tersebut, mengungkapkan apresiasinya kepada Karang Taruna Desa Talang Taling yang sukses menyelenggarakan turnamen dari awal hingga akhir Final ini.

BACA:  Keluarga Besar Kejari Muara Enim dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharam 1447 H

Lanjutnya, ajang turnamen ini juga diharapakan dapat menelurkan para pemain sepak bola yang handal untuk mengharumkan nama wilayah serta berharap kedepan para pemain sepak bola dengan skil,teknik, dan fisik yang baik, bukan tidak mungkin diwilayah kita dapat menelurkan bibit-bibit pemain sepak bola yang membanggakan.

“Ucapan selamat kepada Tim yang berhasil meraih juara di turnamen ini, dan tetap jaga silaturahmi ini dengan baik serta tetap semangat untuk giat berlatih agar fisik serta skil kita tetap terjaga dengan baik,”pungkas Kades Sukarni yang secara resmi menutup liga mini serta sekaligus memberikan tropi kepada para tim juara.(Junai)

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *