Tara Basro Parno Nonton Film Pengabdi Setan versi Asli

Muaraenimonline,com – Artis cantik Tara Basro bakal menjadi salah satu pemeran utama di film remake Pengabdi Setan arahan Joko Anwar. Tetapi, dia justru belum menonton film versi asli dari Rapi Films tahun 1980.

“Memang sengaja aku enggak nonton. Biar ada bayangan sendiri, ada pembentukan karakter sendiri untuk film horor ini,” kata Tara di kantor Rapi, Menteng, Jakarta Pusat.

Tak hanya itu, kini aktris utama terbaik Piala Citra 2015 ini juga mengaku belum menonton karena takut. Film terseram yang dia tonton sewaktu lebih muda adalah Jelangkung (2001) arahan Rizal Mantovani dan Jose Poernomo.

“Dulu nonton film Jelangkung paling ketakutan banget saat tidur. Parah banget,” ujar Tara.

BACA:  IKPM Muara Enim Palembang Gelar Konsolidasi dan Buka Bersama

Pengabdi Setan akan menjadi film horor kedua yang melibatkan Tara sebagai pemeran. Sebelumnya, Tara berakting di film horor omnibus Hi5teria (2012) segmen Pasar Setan arahan Adriyanto Dewo.

Proses syuting akan dimulai pada Senin 24 April 2017 dan diharapkan selesai dalam 21 hari. Selain Tara, sejumlah pemain terlibat antara lain Bront Palarae, Egi Fedly, Ayu Laksmi, Fachri Albar, dan Asmara Abigail.

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *