MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Dan Menengah Kabupaten Muara Enim melaksanakan kegiatan Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi pengelola koperasi mengambil tema wujudkan koperasi sehat berdaya saing angkatan 1. Di Hotel Griya Serasan Muara Enim dari tanggal 30 Juni s.d 2 Juli 2021.
Bupati Muara Enim diwakili asisten II Bidang perekonomian dan pembangunan H.Riswandar dalam sambutannya mengatakan sebagai sokoguru perekonomian karena dalam kegiatannya koperasi menjunjung kepentingan masyarakat sehingga koperasi dijadikan sebagai pilar utama perekonomian.
“Melalui pelatihan ini akan meningkatan kesehjateraan masyarakat dan pengurus sendiri, pemerintah daerah selalu mendukung agar koperasi akan maju dan berkembang,”ujar riswandar, Rabu (30/6).
Ditambahkan riswandar, dengan pengurus yang profesional, apalagi ditengah pandemi ini. Maka pengurus koperasi agar berperan aktif dan mempunyai inovasi serta nilai bisnis,
Berharap, mampu mewujudkan Muara Enim merakyat Muara Enim untuk rakyat sesuai program dan visi misi pemerintah kabupaten Muara Enim
Kepada peserta, akan mendapatkan ilmu dan wawasan yang lebih baik dapat diterapkan dikoperasi masing – masing,”jelas riswandar
Ia juga berpesan, kepada Dinas koperasi agar kedepannya tidak hanya diberikan materi saja, namun peserta pelatihan juga diberikan praktek semacam study banding,”pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia kegiatan ini Sriati Fitriana.,SE mengatakan pelatihan ini untuk menambah wawasan dan pengetahuan bagi pengurus koperasi yang ada di Kabupaten Muara Enim.
“Dengan nara sumber dari balai diklat koperasi palembang, dengan harapan akan menambah ilmu dari nara sumber yang berkompeten ini bagi pengurus koperasi di Muara Enim,” tukas sri yang juga Kabid Pemberdayaan Dinas Koperasi dan UKM Muara Enim.
Dihadiri Kadin Koperasi, SKPD di lingkungan Kabupaten Muara Enim, peserta pelatihan sebanyak 60 orang dan tamu undangan.
Terpantau kegiatan ini dilakukan dengan protokol kesehatan dan peserta dibagi menjadi 2 kelas untuk menghindari kerumunan.