Pelaku Curanmor Nyaris Tewas Diamuk Masa

Muara Enim (muaraenimonline.com) – Seorang pelaku pencurian kendaraan bermotor dengan kekerasan berhasil diamankan jajaran Polsek Lembak, 28 Juli 2020 sekitar pukul 14.00 wib. Sebelum diamankan oleh petugas kepolisian pelaku diamuk massa hingga nyaris tewas.

Diketahui pelaku tersebut bernama Engki Purba (31) yang berdomisili di Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim dan satu temannya lagi LD masih dalam pengejaran polisi dan dimasukkan dalam Daftar Pencarian Orang Polsek Lembak, Polres Muara Enim.

Informasi dihimpun pelaku bersama temannya mengambil motor korban dengan paksa yang terjadi di Jalan umum antara Desa Sialingan dengan desa Tanjung Bunut , tepatnya di Desa Tanjung Bunut kecamatan Belida Darat Kabupaten Muara Enim.

Diterangkan oleh Kapolres Muara Enim AKBP Donni Eka Syahputra melalui Kapolsek Lembak IPTU Desi Azhari, kejadian tersebut diketahui setelah mendapatkan informasi dari Kepala Desa Sialingan bahwa telah terjadi pencurian kendaraan bermotor dan salah satu pelaku berhasil ditangkap dan di masa oleh warga.

Dari informasi tersebut dirinya bersama personilnya menuju ke TKP dan mengamankan pelaku pencurian tersebut dari amukan warga dan membawanya ke Rumah sakit prabumulih untuk diberikan perawatan medis.

BACA:  Guru Profesional Harus Miliki 4 Kompetensi

“Dari keterangan korban dan saksi mengatakan pada saat itu Korban bersama dengan teman nya hendak pulang dari desa Tanjung Bunut ke desa Sialingan Kecamatan Belida Darat dengan sepeda motor Honda beat BG 3271 DAF, di tengah perjalanan tepatnya masih di Desa Tanjung Bunut Kecamatan Belida Darat Kabupaten Muara Enim, korban dan temannya dihadang oleh dua orang pelaku yang menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter warna merah dan menyuruh korban berhenti,”ungkap Desi, Selasa (28/7/2020) dalam siaran persnya.

Lanjut Desi karena ada yang menghentikan kemudian korban stop dan salah satu pelaku turun sambil menodongkan pisau ke leher korban serta menyuruh korban untuk menyerahkan sepeda motornya.

“Korban sempat melawan hingga pelaku merampas kunci dan membawa kabur sepeda motor korban ke arah Desa Sialingan, secara kebetulan pada saat itu orang tua korban sedang berada di jalan dengan tujuan ke PT BSP di tengah perjalan orang tua korban melihat para pelaku yang melintas dan orang tua korban mengenali sepeda motor tersebut adalah milik nya, merasa curiga sambil berteriak ” MALING” dan mengejar para pelaku, karena panik salah satu pelaku yaitu Engki Purba yang mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter MX terjatuh dan diamuk oleh massa, sedangkan pelaku berinisial LD tetap melaju dengan Sepeda motor korban sehingga dikejar oleh orang tua Korban,”urainya.

BACA:  BPS: Petani Kaltim Alami Penurunan 0,74%

Selanjutnya Desi mengungkapkan bahwa orang tua korban terus mengejar salah satu pelaku lainnya yang kemudian ditabrak ke sepeda motor yang dibawa oleh pelaku sehingga keduanya terjatuh, sedangkan pelaku LD sempat memukul kepala orang tua Korban dengan batu dan melarikan diri,”jelasnya.

Dengan adanya kejadian ini terang Desi, kepala desa Sialingan menghubungi polsek Lembak.

“Pada saat anggota kita datang ke TKP pelaku Engki Purba sudah terbaring dalam sebuah kendaraan R4 dengan mengalami luka-luka akibat benda tajam dan memar. Sedangkan sepeda motor pelaku hangus dibakar massa. Hingga selanjutnya pelaku dibawa ke Rumah Sakit Umum Prabumulih untuk perawatan medis dan dirawat inap,”pungkas mantan kanit di Samsat ini.

Adapun Barang bukti yang berhasil diamankan berupa 1 (satu) unit sepeda motor Honda beat warna putih BG 3271 DAF (milik korban) dan 1 (satu) unit Sepeda motor merk Yamaha jupiter hangus terbakar milik pelaku Engki Purba.

@Ndank

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *