Pondok Taman Baca Jadi Solusi Siswa Agar Tidak Jemu Dimasa Pandemi 

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Agar tidak jemu dalam proses belajar daring dan luring bagi para siswa nya tersebut, pondok taman baca Saung Literasi  di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 6 Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan terus diaktifkan .

Meski pondok baca tergolong sederhana namun tidak menyurutkan bagi para tenaga pendidik khususnya di SDN 6 Gelumbang Kabupaten Muara Enim tersebut memberikan siswa nya agar gemar terus untuk minat membaca.

“Budaya baca dipondok taman baca Saung Literasi di SDN 6 ini telah kita terapkan agar siswa tidak jemu dimasa pandemi saat ini dengan terap jalani prokes Covid-19, karena kejemuan siswa disaat masa covid -19 saat ini berbagai cara positip terus kita lakukan,” ucap Kepsek SDN 6 Junariah,SPd,sd.

Dikatakan, kegiatan dimasa pandemi saat ini bagi siswa kita hadirkan tahap demi tahap  kepondok taman baca dengan terap mematuhi prokes covid-19 sembari para siswa mengumpulkan tugas daring dan luring dipondok taman baca Saung Literasi yang sederhana ini agar siswa lebih nyaman dalam memunculkan ide menulis dan cerita nya serta menghilangkan rasa jemu bagi para siswa.

BACA:  Warga Dusun VII Desa Karang Raja sambut kehadiran Lia Anggraini, Calon Wakil Bupati Muara Enim

“Kemarin dan sekarang kegiatan lomba dengan tema menulis cerita Maulid Nabi para siswa kelas 5 dipusatkan dipondok baca Saung Literasi SDN 6 dan berharap  nantinya siswa lebih mengetahui dan memahami keagungan Nabi Besar Muhamad SAW,” harap Kepsek SDN 6 Junariah,SPd,sd pada Selasa (03/11).

Para siswa antusias melaksanakan kegiatan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan covid-19 yang dipandu para guru dan diawasi Kepala Sekolah (Kepsek) dalam meningkatkan pendidikan maupun mempertahankan prestasi serta berjuang membangun kejemuan siswa selama masa pandemi saat ini.

BACA:  Kendaraan Dinas Sekda Muara Enim Terbakar Di Tanjung Terang

Laporan : Putra

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *