Akibat Longsor, Jembatan Enim 3 Sementara Ditutup Untuk Kendaraan

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – Bupati Muara Enim tinjau lokasi longsor di jalan lingkar Muara Enim menuju jembatan Enim 3, Desa Karang Raja Kabupaten Muara Enim, Rabu pagi (27/01/2021).

Tampak Mendampingi Bupati Muara Enim Kapolres, Dinas PU PR, BPBD Dan Dinas Terkait.

Saat meninjau Bupati Muara Enim H.Juarsah.,SH menyampaikan untuk jalan di Jembatan Enim 3 ini kita tutup sementara, tadi sudah berkoordinasi dengan Kapolres dan dinas terkait kita tunggu kajian dari yakni Dinas PU PR Kabupaten Muara Enim maupun dinas terkait, untuk tonase kendaraan semacam truck (angkutan) atau minibus masih bila melalui jalan ini atau tidak, disaat ditutup kendaraan kita alihkan untuk melalui jembatan enim 2.

Bupati Muara Enim juga berpesan kepada warga masyarakat Muara Enim di manapun berada di musim penghujan bahaya dan ancaman bahaya banjir serta longsor mengintai kita.

BACA:  Panwaslu Kabupaten Muara Enim Umumkan Peserta Panwaslucam Yang Lolos Seleksi Administratif

untuk itu warga di daerah aliran sungai dan pegunungan untuk mewaspadai terjadi longsor maupun banjir, disaat musim penghujan ini semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT ,”jelas Bupati Muara Enim H.Juarsah,SH

Laporan : Putra (ril)

Facebook Comments














Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *