BBPOM: Takjil di Medan Layak dan Sangat Aman Dikonsumsi

Muaraenimonline.com, Medan – Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Medan telah usai melakukan pengujian terhadap sample jajanan berbuka puasa (takjil). Hasilnya, takjil yang dijual pedagang di Medan dipastikan aman dikonsumsi.

“Dari tinjauan lapangan, dagangan takjil dinilai sudah memenuhi syarat,” kata Kepala Bidang Sertifikasi dan Layanan Informasi Konsumen, BBPOM Medan Fajar Sidik, Selasa 30 Mei 2017.

Fajar mengatakan, pengujian dilakukan pada takjil yang dijual di stand Ramadan Fair, Jalan Mesjid Raya, Medan dan pedagang di sepanjang Jalan H.M. Yamin, Medan. Hasil uji formalin, borax, dan zat pewarna buatan semuanya negatif.

“Awal puasa sudah kita ambil sample dari sejumlah pedagang takjil. Jadi, ada 50 sample pedagang yang kita uji di laboratorium,” jelasnya.

BACA:  Bupati Muara Enim Silaturahmi Dengan pengurus Masjid Assai Air Lintang

Menurut Fajar, BBPOM tetap akan melakukan tinjauan lapangan selama Ramadan dan menjelang Lebaran. Selain itu, pengawasan juga akan dilakukan di sejumlah kabupaten/kota lainnya.

“Kita imbau pedagang menggunakan bahan-bahan yang bisa dipertanggungjawabkan. Kita akan tetap tinjau pedagang makanan di kabupaten/kota. Jadwal terdekat, kita akan melakukan tinjauan di Binjai dan Kabupaten Asahan,” pungkasnya.

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *