Bupati Muara Enim Buka Musrenbang di Kecamatan Gunung Megang

MUARA ENIM, MUARAENIMONLINE.COM – H. Juarsah, S.H buka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Gunung Megang.

Bupati Muara Enim H. Juarsah, S.H membuka acara Musrenbang di kecamatan Gunung Megang, hadir pada acara Musrenbang ini Tripika Gunung Megang, Perwakilan Pemdes di Kecamatan Gunung Megang, OPD, serta tokoh masyarakat Gunung Megang. (3/02/2021)

Ardiansyah, S.Sos, Camat Kecamatan Gunung Megang
Ardiansyah, S.Sos, Camat Kecamatan Gunung Megang

H.Juarsah, S.H dalam sambutannya menyampaikan “Tujuan Musrenbang ini untuk mencapai pembangunan yang merata di seluruh wilayah kabupaten Muara Enim menuju masyarakat Mandiri, Agamis, Sehat dan Sejahtera

Selanjutnya, hasil Musrenbang di Tingkat Kecamatan akan di bahas pada Musrenbang tingkat kabupaten dan akan di tentukan skala prioritas Pembangunan di tahun 2021.

BACA:  Memanfaatkan Tekhnologi, Pemkab Muara Enim Laksanakan Peringatan Nuzulul Qur'an 1441 H /2020 M

Ardiansyah, Ssos, Camat Kecamatan Gunung Megang menyampaikan “Sangat berterima kasih kepada Bupati Muara Enim yang telah menyempatkan hadir dan membuka acara Musrenbang di Kecamatan Gunung Megang”.

Adapun respon dan tanggapan masyarakat Gunung Megang sangat antusias, demikian pula tanggapan dan jawaban dari OPD dan instansi sangat memuaskan. Ujar Ardiansyah

Camat Gunung Megang menambahkan ada 10 kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan di wilayah Kecamatan Gunung Megang di tahun 2021 dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Tutup Ardiansyah

BACA:  Pemerintah Kabupaten Muara Enim Dukung Pengembangan Platform Puja Indah Kemendagri

Laporan : Hendra

Facebook Comments


















Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *